Senin, 29 Agustus 2016

Resep membuat kue kering

4 Resep Kue Kering Terpopuler dan Cara Membuatnya

Kevalidan macam-macam resep kue lebaran di bawah ini sudah dijamin Caraspot, mulai dari bahan dan takarannya karena itu semua mempengaruhi rasa dan aromanya saat dimakan. Perlu anda ketahui bahwa kue ini bukan hanya untuk keperluan hari raya, selain itu anda juga bisa membuatnya untuk tujuan acara tertentu lainnya seperti pernikahan dan acara penting lainnya, atau bahkan bisa untuk tujuan bisnis. Sudah banyak ibu rumah tangga yang awalnya hanya untuk memenuhi kebutuhan keluarga tapi akhirnya menjadikannya sebagai lahan bisnis yang hasilnya bahkan bisa mengalahkan penghasilan suami setiap bulannya. Tapi semua tergantung ketekunan masing-masing, terutama pada tahap pemasarannya yang dianggap banyak orang sebagai rintangan yang berat.

1.  Resep Kue Kering Coklat Sederhana

Dikatakan kue coklat karena warnanya yang dominan, selain itu karena dalam proses pembuatannya juga ditambahkan banyak coklat bubuk yang merubah adonananya dari warna putih kekuningan menjadi coklat pekat.

Bahan-bahan:

150 grm mentega margarin yang masih baru.100 grm gula pasir yang berbentuk tepung atau telah dihaluskan. Sebaiknya menghaluskannya menggunakan alat agar lebih lembut.1 btr telur ayam utuh, yakni putihnya dan kuningnya digunakan bersamaan.1 btr telur, kuningnya saja, sedang putihnya tidak dimasukkan.225 grm tepung terigu yang kandungan proteinnya sedang.25 grm coklat berbentuk bubuk, di toko kue banyak yang menyediakannya, bisa dibeli per kilogram untuk yang bentuknya curah atau langsung per bungkun untuk yang bermerek.30 grm tepung maizena. Umumnya ini dijual dalam bentuk kemasan dan hampir semua brand cocok digunakan, jadi silahkan gunakan yang mana saja.1/2 sdt baking powder. In fungsinya agar kue kering terasa lebih garing saat digigit.50 grm rice crispy100 grm coklat masak putih, agar memberi tampilan lebih berwarna maka cukup dengan dicincang kasar.

Tips:

Untuk variasi kue kering coklat yang anda buat maka sebaiknya tambahkan campuran bahan yang menyatu dengan adonannya nanti, seperti kenari, kacang tanah, rempah, keju dan juga choco chipyang lebih umum digunakan. Tapi ada juga beberapa yang membuatnya dengan variasi warna agar lebih tampil menarik, misalnya dengan dicelup ke dalam coklat putih, atau pun dibuat dalam bentuk 2 warna yang lebih inspiratif.

Cara membuat:

Awalnya mulai dengan mengocok bahan margarin bersama gula pasir bubuknya kurang lebih 40 detik.Selanjutnya, tambahkan telur ke dalamnya, baik yang menggunakan putih telur maupun yang hanya kuningnya saja. Lalu kocok hingga rata lagi.Berikutnya masukkan tepung terigu dan juga coklat bubuk sesuai takaran yang disebutkan di atas, tambahkan lagi tepung maizena, dan juga baking powder tapi sambil diayak guna menghindari kotoran kasar yang masih bercampur dengan tepungnya, dan tinggal diaduk hingga rata dan semua bahan tercampur sempurna.Lalu masukkan coklat masak putih dan juga rice crispy yang telah disediakan. Aduk sampai rata lagi.Nah, jika telah terlihat kalis dan adonan kue keringnya tampak sudah menyatu semua dan tak ada lagi yang menempel di sisi baskom atau wadah pengadukannya, maka tinggal dibentuk saja dan letakkan di atas loyang.Panggang dalam oven selama 30 menit lamanya dengan suhu kurang lebih 150 derajat Celsius, tapi bila tidak menggunakan oven listrik, melainkan dengan kompor minyak maka sebaiknya gunakan api sedang saja dan lapisan oven bawahnya dikosongkan saja agar tidak mudah gosong.

Tips untuk menghasilkan kue kering yang enak dan garing

Agar kue kering yang telah matang tidak lengket di loyang maka sebaiknya diolesi margarin atau mentega terlebih dahulu secara merata.Agar masaknya rata dan tidak ada yang gosong maka caranya dengan menukar posisi kue yang sudah terlihat hampir matang dengan yang masih tampak putih belum kecoklatan.Untuk menghindari memasukkan telur rusak dalam adonan kue lebaran anda maka caranya dengan menaruh ke dalam mangkuk terlebih dahulu baru kemudian mencampurnya.Dalam resep kue kering ini sangat disarankan untuk menghindari menyimpan kue dalam toples tertutup sedang kondisinya masih panas. Caranya, setelah matang letakkan terlebih dahulu di atas nampan yang telah dialasi dengan kertas, dan setelah dirasa dingin betul barulah dimasukkan dan ditutup rapat.

2.  Resep Kue Keju Terbaru

Butter Cookies dengan bahan tambahan berupa keju adalah yang kedua yang terbanyak dicari orang, itu pula sebabnya mengapa kue kering ini banyak disajikan di hari raya. Keju yang umumnya digunakan adalah yang jenis Cheddar yang bentuknya batangan yang diaplikasikan dalam bentuk hasil parutan, baik ditaburkan di atas kue yang telah dibentuk atau pun dicampur langsung. Silahkan baca link yang tertera di atas, di sana dijelaskan dengan lengkap bahkan hingga sejarah dan jenis keju itu sendiri, dan tentunya termasuk cara membuatnya dari awal hingga akhir. Tips sukses membuat kue keju adalah pada bentuk kejunya, usahakan jangan sampai hancur dan meleleh karena akan mengurangi kegaringannya. (Untuk lebih jelasnya, silahkan kunjungi: Resep Kue Kering Keju )

3.  Cara Membuat Kue Lebaran Rasa Kacang

Yang membedakan resep kue kering ini adalah pada campuran utamanya yang berupa kacang tanah. Adapun cara pengolahan kacang tanahnya adalah dengan disangrai terlebih dahulu tanpa menggunakan kulit luarnya. Setelah itu, apabila kacang telah dingin kemudian langsung digiling menggunakan benda keras seperti botol sirup bekas atau pun alat khusus yang dipakai memipihkan adonan. Dan karena biasanya kulitnya juga ikut hancur maka cara memisahkannya adalah dengan cukup ditiup atau diletakkan di depan kipas angin. Adapun cara mencampurnya dalam adonan usahakan pada tahap akhir setelah semua bahan kue lebaran lainnya tercampur agar bentuk kasarnya tidak berubah. Dan perlu diketahui juga bahwa variasi kkue kering ini bisa dalam berbagai bentuk dan juga rasa, banyak juga yang memadukannya dengan coklat sehingga adonannya yang berwarna cokelat semakin menarik karena tercampur dengan kacang yang telah digiling. (Ulasan lengkapnya silahkan baca : Resep Kue Kering Kacang Tanah Krispi)

4.  Resep Kue Kering Nastar

Ini adalah salah satu kue lebaran yang paling banyak dibuat para ibu. Ciri khasnya adalah bentuknya yang bulat yang umumnya diberi hiasan berupa cengkeh atau pun buah kismis di atasnya. Disamping itu, permukaan kuenya juga sering diberi olesan kuning telur agar terlihat kekuning-kuningan dan semakin manambah selera. Asal kata Nastar sendiri dikatakan berasal dari bahasa Belanda, yaitu Ananas (nenas) dan Tart (pie). Kalau dilihat dari bahan yang digunakan memang betul sekali bahwa kue ini diberi isian berupa selai nenas di tengahnya. Tapi ada sedikit perbedaan dengan kue kering lainnya dimana umumnya kurang krispi atau garing, ya mungkin dipengaruhi oleh bentuknya yang tidak pipih melainkan bulat. Seiring dengan perkembangannya, sekarang ini telah banyak diciptakan kreasi, tidak lagi hanya menggunakan selai yang terbuat dari buah nenas, tapi ada juga yang menggunakan Selai dari mangga, pepaya, srikaya, strawberri, dan lain sebagainya. (Baca selengkapnya di : Cara Membuat Kue Nastar)

5.  Putri Salju

Ada alasan tertentu kenapa kue kering yang satu ini dinamakan kue putri salju, yakni karena balutan gula tepung atau halus di bagian luarnya yang membuatnya tampak seperti dibaluti salju sehingga ia dinamakan demikian. Ini juga salah satu kue lebaran yang sering disajikan di meja tamu. Karakter khusus dari rasanya adalah saat pertama kali dikunyah, rasa gulanya terasa meresap di lidah bercampur dengan kuenya yang krispi. Untuk menghasilkan kue yang sempurna maka usahakan saat pertama kali diambil dari oven langsung diguling-gulingkan di atas bubuk gula agar gulanya mudah menempel, sedangkan lapisan luarnya tetap tampak seperti bubuk. Salah satu yang sering dibuat adalah yang berbentuk bulan sabit, sering juga dibuat variasi dengan adonan kue keringnya yang ditambahkan gilingan kacang tanah. Ada juga variasi baru dimana kue putri salju ini dibuat dalam tampilan dua warna, yakni putih dan coklat agar tampilannya lebih menarik dan menggoda. (Simak langsung di sini: Resep Kue Putri Salju Bertabur Gula Tepung)

6.  Kue Lebaran Lidah Kucing

Dari namanya saja sudah kedengaran unik, padahal kalau liat bentuknya kayaknya gak ada miripnya dengan lidah kucing, kalau panjangnya mungkin hampir mirip dengan bentuk lidah, tapi tetap saja gak ada miripnya dengan punyanya si meong, bahkan kalau saya sih malah menyerupai lidah anjing karena ukurannya yang besar. Tekstur dari kuenya lembut dan mudah hancur saat digigit, cara membentuknya juga tak sama dengan kue kering lebaran lainnya, yakni dengan lansung meletakkan di atas loyang dengan bantuan wadah berbentuk kerucut yang sering digunakan untuk membuat kue tart. Variasi yang sering ditemui dari jenis kue ini adalah di antaranya pandan, klasik, melon, sagu, kopi susu, pelangi, tapi yang paling sering dibikin adalah yang klasik dimana bentuk dan warnanya hanya satu macam seperti kue kering lainnya. (Lebih lengkapnya pelajari di sini : Resep Kue Lidah Kucing)

Selanjutnya yang akan dibahas:

Sus KeringSagu KejuKue Kering Goreng

Bisa dibilang, adonan kue kering lebaran hampir semua sama, hanya saja yang membedakan adalah variasi bentuk dan tambahan bahannya, sebut saja yang rasa kacang dimana dalam adonannya ditambahkan langsung tambahan kacang tanah yang telah disangrai dan digiling. Selain itu proses pengolahannya juga sangat menetukan tekstur kuenya.

Caraspot menargetkan untuk mempublish semua tema Aneka Resep Kue Kering – Cara Membuat Kue Kering Lebaran (Coklat, Nastar, Kacang, Keju dll) di atas kurang dari dari 1 bulan, semoga anda yang baru pemula dan ingin belajar proses bikinnya dengan sempurna bisa menemukan jawabannya lewat artikel kami. Mungkin pertama kali masih akan gagal, tapi jika terus diulang tentu hasilnya akan terlihat, apalagi jika sudah terbiasa membuat bisa jadi nanti menjadi sumber pencaharian baru. Di samping itu, pada kesempatan ini kami juga menyarankan untuk menjadikan ini sebagai lahan bisnis karena pasarannya sangat luas, apalagi kalau bisa memasarkan lewat internet, seperti via forum online Kaskus, jejaring sosial Facebook dan Twitter atau pun via blog dan toko online yang dikelola sendiri, mulai dari pembuatannya hingga pengiklanannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar